Keuntungan Memilih Jurusan IT dan Prospek Peluang Kerjanya
Buat yang sedang bingung memilih jurusan kuliah, jurusan IT merupakan salah satu yang paling direkomendasikan. Jurusan ini termasuk daftar jurusan paling bergengsi untuk bidang IPA dan biasanya menjadi incaran generasi milenial, z hingga alpha.
Tahukah , jurusan ini memiliki banyak kelebihan dibandingkan jurusan IPA lainnya?
Bagi yang ingin kuliah di jurusan ini sangat disarankan memiliki kemampuan matematika dan fisika yang bagus. Selain itu, kedekatan dan interaksi dengan teknologi komputer dan internet yang lebih dekat akan membantu memudahkan kuliah di jurusan ini.
Tak hanya unggul, jurusan Teknik Informatika ini juga memiliki peluang kerja yang banyak.
Keuntungan Kuliah di Jurusan IT, Dibutuhkan Sepanjang Masa
Mengapa perlu mengambil jurusan IPA bergengsi yang satu ini? Walaupun bagi sebagian orang jurusan ini cukup sulit, ternyata ada keunggulan lebih yang tak dimiliki jurusan lain. Prospek jurusan IT ini yang menyebabkannya jadi favorit di kampus-kampus ternama:
1. Jurusan Sepanjang Masa
Era disrupsi teknologi di revolusi 4.0 saat ini ada banyak jurusan kuliah yang dinilai tidak prospek untuk dipilih. Berbeda dengan jurusan IT ini, semakin dibutuhkan dan semakin tinggi peminatnya karena menjawab kebutuhan zaman. Jurusan ini akan abadi sepanjang masa mengikuti perkembangan teknologi yang terus muncul. Kurikulum akan dibuat menyesuaikan.
Jadi kalau khawatir dengan semakin kecilnya lowongan kerja yang dibutuhkan perusahaan-perusahaan karena digantikan dengan perangkat teknologi, jurusan ini masih jadi pilihan terbaik yang selalu dibutuhkan.
2. Berpeluang Kerja di Perusahaan Internasional
Peluang untuk bekerja di perusahaan internasional seperti facebook, google dan sebagainya semakin terbuka untuk jurusan IT. Terlebih jika memiliki kemampuan skill yang sangat bisa diandalkan, kemampuan bahasa asing yang bagus maka peluang kerja dengan gaji yang besar pun semakin terbuka lebar.
Bekerja di perusahaan bergengsi bertaraf internasional sangat mungkin raih dengan memilih jurusan informatika di kampus-kampus favorit tanah air. Peluang kerja jurusan IT inilah yang paling banyak diburu orang.
3. Bisa Membuka Lapangan Kerja Sendiri
Tidak hanya bekerja di perusahaan orang lain, keilmuan yang bakal temukan jika kuliah di jurusan ini juga memungkinkan untuk membuka lapangan kerja sendiri, membuka jasa sendiri serta mengembangkan usaha bisnis sendiri.
Bagi yang tidak mau bekerja pada orang lain, membuka bisnis servis komputer, toko komputer dan jenis jasa lainnya dari jurusan ini sangat mungkin sekali. Bahkan juga bisa membuka semacam lembaga pelatihan yang memungkinkan pemiliknya bukan hanya menjadi pebisnis tapi juga seorang profesional ahli yang dikenal publik.
4. Dibutuhkan di Banyak Tempat
Jurusan yang paling banyak dibutuhkan di dunia kerja salah satunya adalah IT, mengapa? Teknologi saat ini menjadi hal utama penggerak sistem ekonomi dan operasional perusahaan. Sekecil apapun usaha bisnis saat ini umumnya membutuhkan perangkat teknologi yang memadai untuk operasional yang lebih bersaing. Itulah sebabnya dengan kuliah di jurusan ini, bisa kerja di mana saja.
Jika tidak mau bekerja pada orang lain pun sangat mudah membuka usaha bisnis sendiri dengan prospek yang tetap menjanjikan.
Peluang Kerja Jurusan IT
Education And Technology. Male Asian Student With Backpack Using Laptop Outdoors At Campus, Surfing Internet Or Preparing For Classes
Apa saja peluang lowongan kerja jurusan IT yang sangat mungkin dapatkan? Berikut ini beberapa rekomendasinya:
1. Programmer
Pekerjaan paling sering yang dipilih lulusan IT adalah menjadi programmer, yakni mereka yang bekerja mengelola program dengan menggunakan bahasa pemrograman. Dimulai dengan karir sebagai programmer junior dengan standar gaji mulai dari Rp5 juta hingga Rp10 juta.
2. Pengembang Software
Software developer atau pengembang software juga menjadi peluang kerja sangat menjanjikan bagi lulusan IT. Termasuk juga saat ini para pengembang aplikasi yang juga berpotensi meraih keuntungan besar di era internet sekarang ini. Gaji seorang software developer mulai dari Rp8 juta.
3. Dosen Pendidik
Bagi yang lebih senang menjadi pengajar sangat mungkin dengan jurusan ini. Melanjutkan studi hingga ke jurusan S2, S3 atau profesor akan sangat membantu menjadi orang yang berpengaruh di dunia IT. Bukan hanya akan dipercaya menjadi tenaga pengajar di kampus, tetapi juga menjadi narasumber ahli di berbagai forum.
4. Web Designer
Menjadi seorang web designer ini bisa memungkinkan kerja di perusahaan orang atau membuka jasa sendiri. Keahlian yang dimiliki bisa dimanfaatkan untuk membuka usaha bisnis pribadi. Kebutuhan orang akan website saat ini cukup tinggi, peluang bisnis sekaligus pekerjaan yang banyak dibutuhkan orang yang bisa dimanfaatkan oleh mereka lulusan IT.
5. Digital Marketing
Lulusan IT juga bisa fokus mengelola digital marketing yang saat ini menjadi peluang pasar tersendiri. Memilih jenis digital marketing untuk dikembangkan sebagai usaha bisnis. SEO misalnya, pakar SEO ini memiliki peluang penghasilan yang cukup besar dengan meningkatnya pengguna internet saat ini.
Ingin kuliah di kampus dengan jurusan informatika terbaik di Indonesia tetapi terkendala biaya? Jangan khawatir akan masalah biaya. Faktor praktikum yang cukup banyak memang menyebabkan kuliah di jurusan ini biasanya dikenakan biaya yang sedikit lebih mahal.
Namun, jangan padamkan impian untuk kuliah di jurusan bergengsi ini. Manfaatkan produk pinjaman dana pendidikan yang ditawarkan.
Kami memberikan produk pinjaman menguntungkan dengan cicilan ringan dan jumlah pinjaman yang besar. Syarat pengajuan yang mudah dan proses pencairan yang lebih cepat.
Pilih jurusan IT di kampus favorit sekarang dan temukan solusi biayanya. Salah satu daya saing yang masih dibutuhkan Indonesia di level internasional adalah penguasaan teknologi, menjadi harapan besar bangsa ini. Wujudkan mimpi menguasai teknologi sekarang.